Aleg PKS Hadiri Peletakan Batu Pertama Gedung KKST

 


Sorong - Syaiful Maliki Arief aleg Provinsi Papua Barat yang berasal dari PKS memberikan dukungan dengan hadir pada acara peletakan batu pertama gedung KKST Kota Sorong, Sabtu (28/8).

 

Acara yg diselenggarakan di Jalan Malasilen Km 11 tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan.

 

Syaiful menyatakan bahwa sebagai anggota dewan dirinya memiliki tugas menjalankan fungsi sebagai penyalur dan mengadvokasi aspirasi masyarakat.

" Salah satu tugas saya adalah menjalankan fungsi dewan sebagai penyalur dan mengadvokasi aspirasi masyarakat KKST Kota Sorong untuk memiliki sekretariat di Kota Sorong. " ujar Syaiful.

 

Ia pun memberikan apresiasi kepada Gubernur Papua Barat yang bersedia hadir pada acara tersebut. Syaiful pun berharap semoga dengan sinergitas semua pihak, sekretariar KKST di Kota Sorong dapat segera terwujud.

“Semoga keinginan masyarakat KKST kota Sorong untuk memiliki sekretariat sendiri segera terwujud.”

 

Dalam kesempatan tersebut hadir pula Anggota DPR Provinsi Papua Barat H. Muslimin, Ketua Komisi 1 DPRD Kota Sorong Muhammad Taslim, serta beberapa anggota DPRD Kota Sorong yakni Muhammad Rofiq, La Ode Samsir dan Samsudin Johan.

 

Hadir pula para tokoh KKST H. Halik selaku Ketua KKST Papua Barat, La Tumpu selaku Ketua KKST Kota Sorong, Kariadi selaku ketua panitia.

Meskipun acara digelar di lokasi yang saat ini tengah dibangun, namun terlihat warga Sultra antusias menyambut kehadiran Gubernur Papua Barat pagi itu.







0/Post a Comment/Comments

Previous Post Next Post