PKS Teluk Bintuni Peduli Siswa Perantau







Teluk Bintuni - Program Nasional Pembagian 1,7 Juta Paket Sembako masih dilaksanakan pengurus PKS di Teluk Bintuni, Jumat (3/9).

Kholil Fardhula Kokop  Ketua DPD PKS Teluk bintuni mengatakan pembaian sembako kali ini dikhususkan kepada anak-anak sekolah dari beberapa kampung  yang tinggal di asrama.

"Pembagian sembako kali ini kami tujukan kepadaanak-anak sekolah ksususnya  anak-anak sekolah yang tinggal di asrama dari beberapa kampung yg melanjukan pendidikan SMA di Distrik Tomu," ujar Kholil. 



Saat dikonfirmasi alasan pembagian sembako kepada anak sekolah, Kholil berujar bahwa anak-anak ini perlu mendapat dukungan hingga bisa belajar dengan baik. Terlebih mereka anak-anak dari kampung yang jauh dari keluarganya.

"Anak-anak ini berasal dari beberapa kampung antar lain Kampung Weriagar, Arandai, Kampung Baru, dan Otowery. Mereka (anak-anak-red) butuh dukungan semua pihak supaya bisa belajar dengan lebih baik. Terlebih mereka saat ini jauh dari keluarga," tegas pemuda Asli Papua tersebut.

Selain itu, Kholil juga menjelaskan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian PKS Teluk Bintuni untuk sebisa mungkin meringankan beban orang tua siswa yang juga terdampak Covid 19.

"Kami juga ingin pembagian sembako ke asrama kali ini dapat membantu  Meringan beban para orang tua mereka yang ada di kampung. Di masa pandemi Covid 19 seperti ini semua pasti kesusahan," tandas Kholil. 



0/Post a Comment/Comments

Previous Post Next Post